Website ini tidak akan diupdate lagi, berpindah ke KeSEMaT.OR.ID. Terima kasih.

Catatan Harian Seorang TUSTIKER

Semarang - KeSEMaTUSTIK. Artikel ini ditulis oleh seorang KeSEMaTER yang menamakan dirinya sebagai Ke11SEM25aT, yang juga “menasbihkan” dirinya sebagai TUSTIKER. Catatan hariannya tentang KeSEMaTUSTIK, yang dipublikasikannya dalam sebuah note di Facebook dia, sangatlah menarik dan inspiratif. Untuk itulah, kemudian kami cuplik untuk kami bagikan kepada Anda semua. Selamat membaca.

Pada tanggal 18 Maret 2011 yang lalu, aku melihat sekumpulan orang-orang muda, yang menurutku sangat keren dan kreatif, yang kekompakannya telah membuatku sebagai seorang penggemarnya serasa melayang, bila mendengar suara emas mereka.

Apalagi, jika mereka sudah melantunkan nada-nada tinggi, ibaratnya, aku diajak bernyanyi ke sebuah alam yang berbeda. Lagu yang mereka bawakan adalah “Mangrove Hidup Kita”, dan kumpulan orang-orang muda yang ternyata adalah grup band itu adalah KeSEMaTUSTIK.

Di Jumat itu, aku melihat secara langsung penampilan mereka, di KeSEMaTINAUGURATION 2011 di Gedung Dekanat FPIK UNDIP. KeSEMaTUSTIK adalah band idolaku. Grup band ini unik sekali, karena setiap lirik yang diciptakannya, selalu berbau mangrove untuk mengajak kita semua agar menyayangi dan mencintai mangrove.

Band, telah dipergunakan sebagai sarana dan wadah kampanye penyelamatan mangrove. Dan menurutku, ini sangat efektif dan keren sekali! Semua mata tertuju ke KeSEMaTUSTIK, saat tujuh orang mahasiswa Jurusan Ilmu Kelautan dan Oseanografi UNDIP itu mulai memainkan musiknya dan membawakan “Mangrove Hidup Kita”.

KeSEMaTUSTIK yang manggung tepat setengah empat sore, disambut dengan gegap gempita dan tepuk tangan bertubi dariku dan seluruh hadirin yang hadir. Bahkan, aku juga melihat standing ovation dari salah seorang tamu yang hadir, saat Tari dan Andri, kedua vokalis KeSEMaTUSTIK menyelesaikan lagu mangrovenya.

Aku semakin akrab dengan para personel KeSEMaTUSTIK, setelah mereka unjuk gigi bersama dengan band-band indie Semarang di sebuah mall, di awal Maret, lalu. Saat itu, mereka juga menyanyikan Mangrove Hidup Kita yang membuat rasa penasaran para pengunjung mall.

Beberapa personel KeSEMaTUSTIK yang aku kenal, antara lain adalah Rohmat. Rohmat merupakan personel yang mempunyai bakat tinggi dalam mencipta lagu dan bermain musik. Selain itu, dia adalah seorang gitaris yang handal, yang juga mampu untuk memainkan beberapa alat musik lainnya seperti drum dan keyboard.

Selanjutnya ada Reza. Reza adalah vokalis kawakan yang notabene adalah juga penyanyi solo dan mantan penyiar radio di Padang. Kemudian, juga ada juga Tari. Tari merupakan vokalis cewek asal Jakarta yang memiliki suara khas yang melankolis saat membawakan lagu-lagu KeSEMaTUSTIK.

Ines si Pemain Biola yang pandai memainkan musik-musik cinta, adalah juga penyanyi lagu-lagu gereja di tempat dia beribadah. Inez merupakan personel cewek kedua setelah Tari.

Fakih seorang gitaris yang memiliki karakter bermain musik Rock n’ Roll, bisa membuat melodi-melodi musik KeSEMaTUSTIK menjadi lebih harmonis. Selain mereka, masih ada Andri, Arul dan Gilang, yang menurutku tak kalah hebatnya, karena suaranya yang melengking, bassnya yang hebat dan perkusinya yang sangat menakjubkan.

Harapanku, semoga saja KeSEMaTUSTIK akan terus maju kedepan untuk menyuarakan musiknya bagi penyelamatan mangrove dunia. Semoga saja, dengan kehadiran KeSEMaTUSTIK, maka suara jeritan dan tangisan mangrove dan masyarakat pesisir kita, bisa lebih didengar dan digemakan ke bumi ini.

Mari terus memberikan dukungan dan doa demi perjalanan karir KeSEMaTUSTIK, untuk mangrove dan masyarakat pesisir yang lebih baik. Amin. Semangat MANGROVER!

Informasi Lainnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
© Copyright 2010-2011 KeSEMaTUSTIK | Mangrove Band All Rights Reserved.
Template Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.